Tangerang Selatan – Palang Merah Indonesia (PMI) Tangerang Selatan hari ini mengadakan kegiatan sosialisasi donor darah di dua lokasi berbeda. Sosialisasi pertama dilaksanakan di SMAN 11 Kota Tangerang Selatan, sementara sosialisasi kedua dilakukan di Perumahan Japos Graha Lestari, Tangerang Selatan.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya donor darah, sehingga diharapkan semakin banyak orang yang bersedia menjadi pendonor. Di SMAN 11, sosialisasi dihadiri oleh siswa kelas 12, para guru, dan karyawan yang berusia di atas 17 tahun, yang diharapkan dapat menjadi calon pendonor darah.
Sementara itu, di Perumahan Japos Graha Lestari, sekitar 20 warga yang memenuhi syarat sebagai pendonor darah ikut berpartisipasi.
Wulan Auranda, anggota Palang Merah Remaja (PMR) SMAN 11, mengungkapkan bahwa sosialisasi ini sangat bermanfaat, terutama bagi siswa yang baru mengenal donor darah. “Untuk kegiatann sosialisasi tadi sangat bermanfaat terumata untuk siswa siswi yang baru mengenal donor darah lebih lanjuut, untuk pendonor pemula seperti saya atau anak sma itu sangat bermanfaat dan berguna untuk bisa membuka pemikiran yang positif agar bisa mendonorkan darah dengan sukarela. adanya kegiatan sosialisasi tersebut bisa menutup rasa takut akan mengikuti donor darah. dan untuk harapannya itu bisa membuat pemikiran siswa siswi maupun guru dan staff di sekolah terbuka dan ada rasa ingin mendonorkan darahnya,” ujarnya. Ia berharap kegiatan ini bisa meningkatkan kesadaran di kalangan siswa, guru, dan staf sekolah.
Mas Dika, salah satu warga Perumahan Japos Graha Lestari, menyatakan bahwa sosialisasi ini membantu membuka wawasan warga yang masih takut atau skeptis terhadap donor darah. “Kegiatan tadi sangat bermanfaat dikarenakan untuk membuka wawasan kepada warga yang masih didominasi kalangan yang takut dan skeptis terhadap kegiatan donor darah, Informasinya tadi juga sangat berguna dikarenakan banyak warga yang masih awam dengan kegiatan donor darah. Banyak juga yang masih takut sehingga hal ini membuka wawasan kepada warga sekitar untuk dapat memberanikan diri untuk donor darah. Harapannya bisa lebih rutin, dan lebih menarik peserta donor darah untuk lebih banyak lagi ikut serta dalam kegiatan tersebut,” ujarnya.
Fajar, staf humas dan penghargaan donor dari PMI Tangsel, menjelaskan bahwa sosialisasi dilakukan dengan metode yang mudah diterima masyarakat. Kegiatan serupa rutin diadakan PMI Tangsel di berbagai lokasi seperti kampus, perkantoran, dan perumahan di Tangerang Selatan.